Ambon (25/01/2023) Siang ini dihari yang sama , setelah pelaksanaan ngobrol santai bersama pengangkut, kegiatan berikutnya ngobrol santai bersama eksportir bahas ketentuan ekspor yang terbaru. Beberapa eksportir yang hadir secara langsung yaitu Harta Samudra, PT Maluku Prima Makmur, PT Kreasi Himono, Kamboti Rempah Maluku, PT Dwi Upaya Sukses dan PT Rahayu Trans. Ada juga beberapa eksportir yang mengikuti secara daring lewat aplikasi MS Teams. Kali ini Kepala Seksi PKCDT Ciptono Setiabudi yang menjadi pemateri.
Dalam materinya Ciptono memaparkan PMK nomor 155/PMK.04/2022 tentang ketentuan kepabeanan di bidang ekspor. Ciptono menjelaskan tentang pokok penyempurnaan ketentuan, penyampaian pemberitahuan pabean ekspor, pemeriksaan pabean, ketentuan pemuatan barang ekspor, pemuatan dilakukan di tempat lain di luar kawasan pabean, pemuatan atas ekspor barang curah & pengawasan pemuatan, rekonsiliasi, pembetulan data PEB dan pembatalan PEB.
Harapannya sosialiasi ini dapat menambah ilmu dan wawasan para eksportir terkait ketentuan terbaru di bidang ekspor sehingga pada saat akan melakukan kegiatan ekspor, para eksportir sudah memahami regulasi ekspor yang terbaru.
Ambon (02/02/2023) Sore ini, agenda Plt. Kakanwil Bea Cukai Maluku Gatot Sugeng Wibowo di Bea Cukai Ambon. Kedatangan Plt Kakanwil…..lanjutkan membaca
Ambon (01/01/2023) Pagi ini Bea Cukai Ambon seperti biasa melaksanakan Stori Par Bae. Herman Jusuf ditunjuk membawakan Stori Par Bae…..lanjutkan membaca
Ambon (01/02/2023) Kemarin (31/01) di penghujung akhir bulan Januari 2023, Kepala Kantor Bea Cukai Ambon R. Teddy Laksmana menandatangani Perjanjian…..lanjutkan membaca
Ambon (31/01/2023) Kemarin siang (30/01) Bea Cukai Ambon bersama Bea Cukai Balikpapan belajar bersama Bea Cukai Juanda terkait pembangunan zona…..lanjutkan membaca
Ambon 30/01/2023 Seperti biasa senin pagi ini Bea Cukai Ambon melaksanakan bastori pagi. Bastori kali ini dibawakan oleh Pelaksana Pemeriksa…..lanjutkan membaca